Menu

Mode Gelap

Berita Daerah 23:24 WIB

Sosialisasi Memberikan Pemahaman Salah Satu Upaya Mencegah Kekerasan Perempuan dan Anak


					Linda Rospita, Kepala Dinas PPKBP3A. (Foto: Its) Perbesar

Linda Rospita, Kepala Dinas PPKBP3A. (Foto: Its)

Kilas.co.id, Kepahiang – Kekerasan terhadap perempuan dan anak di Kabupaten Kepahiang masih sering kerap terjadi. Tak jarang pelaku adalah orang dekat korban. Sehingga kejadian seperti ini menjadi perhatian semua pihak.

Peran orang tua untuk menghentikan kekerasan terhadap perempuan dan anak sangat diperlukan, seperti mencegah dan memberikan pemahaman kedewasaan.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPKBP3A) Kabupaten Kepahiang, Linda Rospita, menuturkan, dalam upaya mencegah kekerasan terhadap perempuan dan anak di Kabupaten Kepahiang perlu dilakukan sosialisasi untuk memberikan pengetahuan dan wawasan dampak dari melakukan kekerasan.

“Sosialisasi pun harus dilakukan dengan masif sampai ke masyarakat kelurahan dan desa, sehingga tersampaikan pengetahuan dan wawasan untuk masyarakat,” ujarnya.

Pentingnya sosialisasi dalam memutus angka kekerasan terhadap perempuan dan anak, lanjutnya untuk menjamin terlaksananya prinsip non diskriminasi dan kepentingan terbaik bagi anak.

“Harapan-Nya terwujudnya desa ramah perempuan dan anak,” pungkasnya.

Untuk diketahui, berdasarkan kejadian, wilayah yang rentan terjadi kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak yakni di sekolah, rumah dan tempat kerja.

Dari jenis kekerasan yang dialami, kekerasan seksual yang paling sering terjadi. (AB)

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

PWI Kepahiang Menggelar Audiensi ke Kapolres

17 Mei 2024 - 22:45 WIB

Sebelum Menikah, Kini Calon Pengantin Harus Memiliki Sertifikat Elsimil

16 Mei 2024 - 23:31 WIB

Dinsos Kembali Berikan Bantuan Berupa Sembako Kepada Penyandang Disabilitas

16 Mei 2024 - 21:35 WIB

Taufik Tegaskan Bantuan Benih Padi Dari Pemerintah Pusat Jangan Perjual Belikan

15 Mei 2024 - 23:34 WIB

Hewan Kurban Iduladha Harus Miliki SKKH

15 Mei 2024 - 23:10 WIB

Dinas Pertanian Kepahiang Salurkan Bantuan Bibit Cabe Dari Pemerintah Pusat Untuk Kelompok Tani

14 Mei 2024 - 23:57 WIB

Trending di Bengkulu Utara