Menu

Mode Gelap

Pemerintahan 15:06 WIB

Pemkot Bengkulu Minta Developer Perumahan Menyerahkan PSU


					Jalan lingkungan perumahan di Kota Bengkulu. (Foto: Ist) Perbesar

Jalan lingkungan perumahan di Kota Bengkulu. (Foto: Ist)

Kilas.co.id, Kota Bengkulu – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu meminta Developer perumahan untuk segera menyerahkan Prasarana, Sarana dan Utilitas (PSU) lingkungan perumahan ke pemerintah.

Tujuan penyerahan PSU itu kata Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kota Bengkulu Toni Harisman, agar Pemerintah Kota Bengkulu dapat membantu Developer mengembangkan kawasan pemukiman dan perumahan yang memiliki fasilitas umum yang sehat, aman dan terjangkau.

“Jadi, para pengembang itu wajib menyerahkan PSU-nya kepada Pemkot,” katanya, Kamis, 18 April 2024.

Baca juga: https://www.kilas.co.id/geledah-3-kantor-kejari-usut-kasus-tugar-guling-lahan-pemda-tahun-2008/

Kewajiban itu, lanjut Toni sudah diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 9 tahun 2009 dan Peraturan Walikota (Perwal) nomor 30 tahun 2021.

Sejauh ini, lanjut Toni, Pemerintah Kota Bengkulu terus mensosialisasikan dan melakukan pendampingan untuk penyerahan PSU.

“Makanya, hingga saat ini sudah banyak para pengembang yang menyerahkan PSU-nya,” ujarnya.

Setelah proses PSU sudah serah terima ke Pemerintah Kota Bengkulu dari Develover, maka akan menjadi aset Pemerintah Kota Bengkulu. (AB)

Baca juga: https://www.kilas.co.id/pupr-maksimalkan-pembangunan-jalan-lingkungan-di-kepahiang/

Artikel ini telah dibaca 17 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sekitar Kawasan Pasar Panorama Akan Dipasang CCTV

2 Mei 2024 - 16:21 WIB

Doni Parianata Terpilih Jadi Ketua PWI Kabupaten Kepahiang

2 Mei 2024 - 14:54 WIB

Gubernur Bengkulu dan Kapolda Bengkulu Bersama Tandatangani NPHD

30 April 2024 - 23:37 WIB

Golkar Bakal Survey Empat Nama Ini, Baru Akan Dicalonkan Jadi Bupati Kepahiang

30 April 2024 - 23:17 WIB

Tahun Ini, Pemprov Bengkulu Akan Menata Pedagang di Kawasan Pantai Panjang

29 April 2024 - 21:46 WIB

Akses Jalur Lintas Lebong – Rejang Lebong Kembali Lancar

28 April 2024 - 23:43 WIB

Trending di Berita