X

Hulubalang Melaporkan Bapenda Kota Bengkulu Ke Ombudsman Terkait Pengelolaan Parkir Gerai Alfamart

Rio Dwi Putra saat membuat laporan ke Ombudsman perwakilan Provinsi Bengkulu. (Foto: AB)

Kilas.co.id, Kota Bengkulu – Ketua Organisasi Masyarakat (Ormas) Hulubalang, Rio Dwi Putra melaporkan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Bengkulu ke Ombudsman Republik Indonesia perwakilan Bengkulu terkait perselisihan pengelolan parkir gerai Alfamart.

Laporan itu dilakukan, kata Rio telah terjadi dugaan Maladministrasi yang dilakukan oleh Bapenda atas penunjukan pengelolaan parkir gerai Alfamart ke PT Joker Prima Star yang tertuang dalam Perjanjian Kerjasama Pengadaan (PKP) Nomor: 900.1.13/03/Bapenda/2024.

Rio menuturkan, pengelolaan parkir yang selama ini dilakukan oleh CV Hulubalang secara aturan masih sah. Hal itu dibuktikan dengan Surat Mandat yang dikeluarkan oleh OS Alfamart ke CV Hulubalang.

“Saya tadi sudah ke Bapenda untuk mempertanyakan dasar PKP yang mereka keluarkan ke PT Joker Prima Star, namun tidak mendapatkan jawaban. Padahal, CV Hulubalang saat ini masih memegang mandat yang dilekuarkan oleh pihak Alfamart yang sam-sama diketahui oleh Bapenda,” kata Rio, Selasa 23 April 2024.

Rio menyayangkan keputusan yang dilakukan Bapenda. Padahal, lanjut Rio, selain memiliki Surat Mandat, dalam Rapat Berita Acara antara Bapenda, CV Hulubalang dan pihak Alfamart bersama telah menandatangani, bahwa pengelolaan parkir sekaligus pembayaran pajak setiap bulan gerai Alfamart dikelolah oleh CV Hulubalang yang sebelumnya sudah dilakukan uji petik.

Selain melaporkan masalah ini ke Ombudsman, lanjut Rio, pihaknya juga akan melaporkan ke pihak berwajib.

“CV Hulubalang masih memegang mandat dan mempunyai Nomor Pokok Wajib Pajak Daerah. Selain itu CV Hulubalang idak pernah dipanggil oleh pihak Bapenda terkait hal ini,” pungkas Rio.

Terkait laporan itu, Kepala Bapenda Kota Bengkulu Edison sebelum berita ini diterbitkan ketika  dihubungi lewat pesan whatsapp meminta konfirmasi belum dapat dihubungi. (AB)

Categories: Pemkot Bengkulu
Redaksi Kilas: