Menu

Mode Gelap

Provinsi Bengkulu 19:12 WIB

Shalat Idul Fitri di Masjid Raya Baitul Izzah Provinsi Bengkulu, Gubernur Prof Rohidin Pesan Agar Masyarakat Teruskan Nilai Ibadah Berkualitas


					Gubernur Bengkulu Prof. Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, MMA. Foto: Aditya Perbesar

Gubernur Bengkulu Prof. Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, MMA. Foto: Aditya

Kilas.co.id, Bengkulu – Gubernur Bengkulu Prof. Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, MMA bersama jajaran unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) di lingkungan Provinsi Bengkulu Bengkulu, Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Muhammad Abdu,S.Pd.I.,MM dan ribuan masyarakat Provinsi Bengkulu melaksanakan Shalat Idul Fitri 1445H/2024M di Masjid Raya Baitul Izzah (MRBI) Provinsi Bengkulu tadi pagi Rabu (10/4/2024).

Prof Rohidin mengajak masyarakat diseluruh penjuru Provinsi Bengkulu untuk terus mengembangkan nilai-nilai ibadah yang berkualitas.

“Saya berharap mari kita teruskan nilai-nilai baik ibadah yang berkualitas selama bulan Ramadhan ini kemarin,” ungkap Prof Rohidin dengan penuh optimis dan semangatnya.

Kemeriahan Idul Fitri menurut Mantan Wakil Bupati Bengkulu Selatan dan Mantan Wakil Gubernur ini, tetap terpantau dengan aman dan kondusif di setiap Masjid yang melaksanakan Shalat Idul Fitri.

“Mari kita saling memaafkan sehingga timbul kelapangan dada dan berbesar hati tentu akan membangkitkan semangat yang lebih besar. Agar hari-hari yang akan datang berjalan dengan lancar,” himbau Gubernur kembali.

Masyarakat Kota Bengkulu saat menunaikan salat Idul Fitri 1445 Hijriah di halaman Masjid Raya Baitul Izzah

Sementara itu, Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Muhammad Abdu,S.Pd.I.,MM mengatakan bahwa ummat Islam sampai pada momen kemenangan Idul Fitri ini.

“Ini merupakan sebuah hari kemenangan yang berhasil diraih oleh semua kaum muslimin. Ummat Islam telah sukses menjalani bulan suci Ramadhan dengan baik dan penuh semangat membara. Selamat merayakan Hari Kemenangan Idul Fitri  1445H/2024M ini,” kata Muhammad Abdu dalam laporannya sebagai Ketua Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Provinsi Bengkulu pada Shalat Idul Fitri di Masjid Raya Baitul Izzah (MRBI) Provinsi Bengkulu.

Muhammad Abdu juga menekankan bahwa dengan berbekal spiritualitas Ramadhan yang baru saja dilewati, meminta ummat muslim di Provinsi Bengkulu agar menjadikan Hari Raya Idul Fitri untuk menguatkan tekad saling melebur dosa dengan saling berbagi kebahagiaan.

“Ini sejalan dengan tema Hari Raya Idul Fitri pada tahun 1445H/2024M ini, yakni aktualisasi semangat Idul Fitri untuk membangun sinergi dan harmoni sesama. Karenanya mari saling menguatkan niat untuk menebar kasih sayang dengan saling mengunjungi dan saling bersilaturahmi,” demikian Abdu.

Untuk diketahui, bahwa pelaksanaan Sholat Idul Fitri di Masjid Raya Baitul Izzah (MRBI) Provinsi Bengkulu tahun 1445H/2024M ini bertindak sebagai Imam Sholat Shalat Idul Fitri, Drs. H. Paimat Solihin,MHI Imam Masjid Raya Baitul Izzah (MRBI) Provinsi Bengkulu dan Khotib Prof. Dr. H. Zubaedi,M.Ag.,M.Pd merupakan Wakil Rektor II Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Soekarno Provinsi Bengkulu yang dihadiri oleh hampir semua unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Provinsi Bengkulu meliputi, Danrem 041 Garuda Emas (GAMAS) Provinsi Bengkulu, Kapolda Provinsi Bengkulu, Mewakili Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Provinsi Bengkulu, Mewakili Ketua Pengadilan Tinggi Provinsi Bengkulu, Mewakili Ketua Pengadilan Agama Provinsi Bengkulu, Ketua Umum Masjid Raya Baitul Izzah (MRBI) Provinsi Bengkulu Ustadz Dr. H. Dani Hamdani,M.Pd, Sekretaris Umum MRBI Provinsi Bengkulu Drs. H. M. Ch. Naseh,M.Ed beserta seluruh unsur Pengurus Masjid Raya Baitul Izzah (MRBI) Provinsi Bengkulu, Ketua DPRD Provinsi Bengkulu, sejumlah Politisi Parlemen (DPRD Provinsi Bengkulu) salah satu diantaranya Sefty Yuslinah,S.Sos.,M.AP Srikandi Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan seluruh unsur masyarakat Provinsi Bengkulu.
(ADITYA MRBI)

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Tanam Mangrove untuk Mitigasi Perubahan Iklim

25 April 2024 - 23:01 WIB

Pemkot Bengkulu Serahkan Bantuan Beras dan Mie Instan untuk Masyarakat Kabupaten Lebong yang Terkena Banjir

19 April 2024 - 23:30 WIB

Luas Persawahan di Kepahiang Terus Menyusut, Dinas Pertanian Ajak Masyarakat Maksimalkan Lahan yang Ada

19 April 2024 - 20:47 WIB

Bapenda Tegaskan, Tarif Parkir Sesuai Aturan, Lebih Dari Itu Pungli

18 April 2024 - 22:57 WIB

Dinas Pertanian Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Tidur Ditanami Hortikultura

18 April 2024 - 22:01 WIB

Dinas Pertanian Kepahiang Optimis Hasil Panen Padi dan Jagung Lampaui Target Nasional

18 April 2024 - 18:01 WIB

Trending di Bengkulu Utara